BERITAWAJO.ID – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Wajo memperingati Maulid Nabi Muhammad Saw, Jumat (6/11/2020).
Perayaan Maulid Nabi Muhammad Saw dilakukan di Ruang Rapat Paripurna DPRD Wajo. Selain dihadiri sejumlah legislator, serta pegawai di Sekretariat DPRD, juga tampak hadir sejumlah ibu Persatuan Istri Anggota (PIA) DPRD Wajo.
Menurut Ketua DPRD Wajo, Andi Muhammad Alauddin Palaguna, perayaan Maulid Nabi Muhammad Saw selain untuk mengenang kelahiran manusia yang memberi rahmat kepada semesta.
“Apa hikmah yang bisa kita petik pada maulid kali ini, tentu segala sifat-sifat Rasullullah adalah wajib kita teladani,” katanya.
Politisi PAN itu menyampaikan, sifat-sifat kenabian sangat penting ditiru, apalagi sebagai laku pribadi maupun sebagai wakil rakyat.
“Rasulullah adalah teladan, sifat-sifatnya bukan saja senantiasa dikisahkan setiap maulid, tapi harus kita contoh di kehidupan sehari-hari kita,” katanya.
Hiasan telur, yang identik dengan maulid Nabi Muhammad, mewarnai ruangan yang berada di lantai 2 Gedung DPRD Wajo.
Seusai acara, sejumlah tamu undangan pun berebut telur dan aneka panganan yang tergantung di batang pisang yang disediakan. Ada juga yang menitipkan uang sebagai isi batang pisang bersama telur yang telah dihias.(Adv. Humas DPRD Wajo)
Editor : Edi Prekendes