-->

Iklan

Bupati Wajo Salurkan 200 Sembako untuk Masyarakat Miskin

Kamis, 21 April 2022, 12:28 AM WIB Last Updated 2024-02-24T05:35:36Z

BERITAWAJO.ID, SENGKANG – Melalui bantuan dari Kementerian Pertanian Republik Indonesia. Pemerintah Kabupaten Wajo menyalurkan sebanyak 200 sembako kepada masyarakat Kecamatan Tempe yang masuk kategori miskin. Penyaluran itu dilakukan di Masjid Agung Ummul Quraa Sengkang, pada hati Rabu (20/4/2022).

’Hari ini kami Pemerintah Kabupaten Wajo mendistribusikan bantuan pangan dari kementerian pertanian melalui Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Sulawesi Selatan. Bersama dengan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Wajo’’ujar Amran Mahmud, Bupati Wajo.

Menurut H. Amran Mahmud, penyaluran sembako berupa minyak goreng dan gula pasir ini, diharapkan para penerima manfaat merasa terbantu atas maraknya isu minyak goreng langkah dan harganya yang melambung tinggi.

’Dalam rangka membantu saudara-saudara kita yang miskin, petani-petani miskin, yang memang membutuhkan uluran tangan. Melalui paket minyak goreng dan gula pasir. Yang selama ini harganya naik, kadang juga barangnya tidak ada. Alhamdulillah, tentu ini dapat meringankan warga kita,’’jelasnya.

Adapun para penerima bantuan sembako diprioritas bagi yang jarang menerima bantuan dalam bentuk apapun.

’Kami deteksi semua warga-warga kita yang tidak terdaftar di data terpadu kesejahteraan sosial (DTKS). Yang jarang menerima bantuan untuk kita prioritaskan mendapat paket dari Kementerian,’’terangnya.

Hadir pula dalam kegiatan ini Camat Tempe Supardi Amar, Sekretaris DPKP Kabupaten Wajo, Andi Nurliyani, Kapolsek AKP. Bambang Purwanto, mewakili Danramil Tempe, para Lurah se-Kecamatan Tempe, serta masyarakat penerima manfaat.

Penulis : Arung Samudra

Editor   : Edi Prekendes 

Komentar

Tampilkan

  • Bupati Wajo Salurkan 200 Sembako untuk Masyarakat Miskin
  • 0

Terkini

Topik Populer