-->

Iklan

Jenazah Andi Fadillah Dishalatkan di Masjid Agung Ummul Quraa Sengkang, Dimakamkan di Pekuburan Keluarga

BERWA
Selasa, 03 September 2024, 2:13 PM WIB Last Updated 2024-09-05T01:12:11Z



BERITAWAJO.ID, MAJAULENG - Innalillahi Wa Innailaihi Rojiun. Setiap yang bernyawa pasti akan menjemput kematian. Kabar duka menyelimuti Kota Sengkang. Puteri mantan Bupati Wajo H. Andi Burhanuddin Unru (almarhum), Andi Fadillah Burhanuddin Unru berpulang ke Rahmatullah sekitar pukul 03.04 di rumah sakit Grestelina Makkassar karena sakit, Senin, 2 September 2024.


Istri dari Mantan Kolonel CZI Herman Abdullah Ambo Lele ini, dimakamkan dipekuburan keluarga di Kelurahan Uraiyang, Kecamatan Majauleng Kab.upaten Wajo. Setelah sebelumnya dishalatkan di Masjid Agung Ummul Quraa Sengkang. Almarhumah dimakamkan berdekatan dengan makam ayahanda tercinta Alm. H. Andi Burhanuddin Unru (Bupati Wajo Periode 8 Februari 2009-8 Februari 2014 / 8 Februari 2014-8 Februari 2019).



Prosesi pemakaman berlangsung haru, begitu banyak khalayak yang menyampaikan duka cita yang mendalam. Begitupun halnya perasaan keluarga, dari kolega dan sahabat yang merasa kehilangan atas berpulangnya Andi Fadillah Burhanuddin Unru.


Andi Fadillah meninggal karena sakit setelah sebelumnya mendapatkan perawatan di Rumah Sakit Grestelina Makassar. Andi Fadillah menghembuskan napas terakhir sekitar pukul 03.04 Wita.



Sementara mewakili pihak keluarga H. Andi Burhanuddin Unru, Mantan Suami Almarhumah Kolonel CZI Herman Abdullah Ambo Lele, mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan support dan dukungan, dan memohon maaf apabila ada kekhilafan baik di sengaja maupun tidak di sengaja.


“Sangat berat kita menghadapinya, dan tiap makhluk yang bernyawa pasti akan mati. Saya dengan almarhumah sudah keliling Indonesia, tetapi Allah SWT mentakdirkan harus di makamkan di sini,” ujar Mantan Suami Almarhumah Kolonel CZI Herman Abdullah Ambo Lele dengan nada bergetar menahan rasa sedih.



Pada prosesi pemakaman, Pembacaan doa oleh Muh. Tang, S.Pd, hadir Andi Rosman (Bakal Calon Bupati Wajo), Camat Majauleng Andi Parawangsa bersama staf dan sejumlah sahabat dan kolega, dan masyarakat yang menyampaikan belasungkawa yang sedalam-dalamnya atas berpulangnya almarhumah. (red)


Editor : Edi Prekendes 


 



 


Komentar

Tampilkan

  • Jenazah Andi Fadillah Dishalatkan di Masjid Agung Ummul Quraa Sengkang, Dimakamkan di Pekuburan Keluarga
  • 0

Terkini

Topik Populer