BERITAWAJO.ID, BULUKUMBA - Kader Wahdah Islamiyah (WI) Wajo menggelar rihlah (bepergian) di Bumi Panritalopi, pantai Mandala Ria, Desa Ara, Kecamatan Bontobahari, Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan, Ahad-Senin (6-7/4/2025).
Kegiatan rihlah yang memakan waktu selama satu hari satu malam itu dihadiri oleh puluhan kader dan simpatisan WI Wajo alumni ramadan 1446 H.
Menurut Ketua Panitia Penyelenggara, Ustadz Baso (sapaanya) kegiatan rihlah ini bukan hanya sekedar menikmati pemandangan yang disuguhkan oleh alam. Namun tak kalah penting adalah momen untuk mengeratkan ukhuwah (persaudaraan) di antara para kader.
‘’Kegiatan ini bukan sekedar perjalanan atau rekreasi, tetapi merupakan bentuk upaya kita mempererat ukhuwah, memperkuat tali silaturahim, serta menumbuhkan semangat kebersamaan dalam bingkai keimanan,’’ tulisnya via Whatsap.
Lanjut Ustadz Baso, ia berharap seluruh agenda kegiatan rihlah yang telah disusun oleh panitia dicatat sebagai pahala kebaikan dan menjadi motivasi baru untuk gerakan dakwah selanjutnya.
‘’Setiap momen yang kita lalui bersama menjadi ladang pahala dan kenangan yang memperkuat langkah dakwah kita ke depan,’’ imbuhnya.
Dalam kegiatan ini, selain menikmati jernihnya air laut dan indahnya pemandangan pantai. Seluruh peserta rihlah mengikuti serangkaian acara yang dibuat oleh panitia di antaranya taklim malam, sholat tahajud berjamaah, mengikuti taklim subuh, games dan makan bersama.
Penulis : Arung Samudra
Editor. : Edi Prekendes