-->

Iklan

Jumpa Pers APDESI Laporkan Oknum LSM Pemeras di Wajo

BERWA
Kamis, 24 April 2025, 8:31 PM WIB Last Updated 2025-04-25T14:17:04Z



BERITAWAJO.ID, SENGKANG -- Puluhan Kepala Desa (kades) yang tergabung dalam Asosiasi Pemerintah Desa (Apdesi) Kabupaten Wajo mendatangi Mapolres Wajo, Kamis (24/4/25). 


Kedatangan kepala desa bersama kuasa hukumnya ini mendampingi Kepala Desa Bentenglompoe, Herman, melaporkan empat oknum LSM, yakni, TI, DRS, HG, dan AB dari tiga lembaga berbeda.


Kuasa hukum APDESI Sudirman mengatakan, ke empat oknum LSM yang dilaporkan kliennya itu, terkait dugaan tindakan pemerasan pada pertengahan tahun 2023 lalu  kepada Kepala Desa Benteng Lompoe Kecamatan Sabbangparu Kabupaten Wajo.


Kasus ini bermula pada 7 Agustus 2023 saat DRS dari LSM mengantar surat pengaduan dugaan korupsi ke rumah Herman. Meski surat tersebut ditujukan kepada Kejaksaan Negeri Wajo, Herman mengabaikannya karena merasa tidak melakukan pelanggaran.


Namun, seiring waktu, para terlapor diduga mulai menekan Herman untuk menyerahkan sejumlah uang agar laporan tidak dilanjutkan. Puncaknya terjadi pada 20 Oktober 2023, ketika Herman mengaku menyerahkan uang sebesar Rp8 juta di Wisma Maulfi, Sengkang. Penyerahan tersebut disaksikan oleh Ketua RT setempat, AI.



Sebagai gantinya, Herman menerima surat pencabutan laporan dari LSM yang ditandatangani DRS. Seluruh proses ini diduga berlangsung di bawah tekanan dan ancaman, termasuk pesan intimidatif melalui aplikasi WhatsApp.


Herman melampirkan empat bukti dalam laporannya, yakni tangkapan layar percakapan, kronologi kejadian, salinan laporan LSM ke Kejaksaan Negeri Wajo, dan surat pernyataan pencabutan laporan.



Laporan tersebut diterima oleh Zulfikar, S.H., dari Polres Wajo dan saat ini tengah ditindaklanjuti dalam proses hukum.(Red)


Editor : Edi Prekendes 




Komentar

Tampilkan

  • Jumpa Pers APDESI Laporkan Oknum LSM Pemeras di Wajo
  • 0

Terkini

Topik Populer